Metode Penyambungan Pipa PPR

Pipa PPR adalah Sistem perpipaan yang dirancang untuk mengaliri air panas dan air dingin bertekanan. Sistem penyambungan pipa PPR terbagi menjadi :

  • Polyfusion (Socket Fusion Weld. Machine)
  • Electrofusion (Fitting Electrofusion)

-Polyfusion

Untuk proses penyambungan dengan Polyfusion, menggunakan Socket Fusion Welding Machine. Berikut langkah – langkah penyambungan dengan Polyfusion:

  1. Pasang matrice, hidupkan dan setting temperatur welding machine 260 °C (suhu penyambungan telah tercapai bila ada tanda dari lampu indikator.
  2. Pasang klem pipa sesuai dengan ukuran pipa yang akan disambung.
  3. Potong kurang lebih 1 cm ujung pipa yang akan disambung kemudian beri tanda kedalaman socket dikurangi 1-2 mm pada pipa sebagai jarak (gap) penyambung.
  4. Jepit fitting yang akan disambung pada klem fitting.
  5. Ratakan fitting dan pipa dengan centering unit.
  6. Jepit pipa yang akan disaung pada klem pipa.
  7. Panaskan pipa dan fitting pada matrice, kemudian keluarkan dan sambungkan pipa dan fitting dengan segera.
  8. Sistem instalasi siap digunakan setelah waktu pendinginan tercapai.

 

-Electrofusion

Untuk Electrofusion, dalam proses penyambungannya menggunakan Fitting Electrofusion Coupler. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Bersihkan ujung-ujung pipa PPR yang akan disambung.
  2. Pasang ujung-ujung pipa PPR  yang akan disambung ke electrofitting.
  3. Hubungkan electroda yang ada ke Fitting Electrofusion Coupler dan hidupkan.
  4. Persenyawaan sambungan telah terjadi apabila indikator keluar menonjol dan warna indikator terlihat jelas.

 

Demikian artikel Metode Penyambungan Pipa PPR yang baik, semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment